Tuesday, 11 August 2020

Materi Bahasa Inggris LM (contoh dialog greeting)

 Berikut ini adalah beberapa contoh dialog dari greeting:


Lanjutan Materi

Contoh Dialog Greetings 1:
Stella   : Hi Gina, good morning! (Hai Gina, selamat pagi!)
Gina    : Good morning Stella, How are you today? (Selamat pagi Stella, apa kabarmu hari ini?)
Stella   : I’m fine thanks. How is Hendra? (Aku baik baik saja. Bagaimana dengan Hendra?)
Gina    : He is fine, thank you. (Dia baik-baik saja, terima kasih)

Monday, 10 August 2020

Materi PSPJ Kelas XI (Lanjutan Materi Bab 1)

 Lanjutan Materi

PGRI lahir sebagai wadah dan sarana perjuangan guru Indonesia untuk menggalang dan mewujudkan pengabdiannya melalui pembinaan profesinya, mengemban misi guru Indonesia mengembangkan pendidikan bangsa dalam rangka Pembangunan Nasional secara menyeluruh demi tercapainya masyarakat yang adil dan makmur lahir dan batin.

PGRI lahir dalam kongres guru-guru Indonesia (Kongres PGRI I) pada tanggal 25 November 1945 di Surakarta. Peristiwa ini merupakan salah satu manifestasi sikap dan keterlibatan perjuangan para guru Indonesia bersama-sama rakyat Indonesia lainnya, untuk merebut dan menegakkan kemerdekaan. Karenanya sesuai dengan hikmah kelahirannya, dasar, misi dan identitas PGRI merupakan refleksi dan cita-cita proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus 1945, Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945.




Berlandaskan pada latar belakang historis, sikap dan identitasnya, maka ciri pokok PGRI pertama adalah organisasi perjuangan dan kemudian sifat kedua adalah sebagai organisasi profesi guru, yang segala jiwa, semangat dan gerak langkahnya tetap bermuara pada perwujudan luhur perjuangan bangsa.

Saturday, 8 August 2020

Materi Bahasa Indonesia (Menemukan Hal-Hal Penting Dalam Surat Lamaran)

Lanjutan Materi!

Struktur teks yang terdapat dalam surat lamaran pekerjaan termasuk dalam jenis struktur teks eksposisi. Unsur-unsur dalam teks eksposisi dibagi menjadi 3, yaitu tesis, argumentasi dan penegasan. Berikut penjelasan tentang 3 unsur dasar tersebut.


1.  Tesis : Tesis memuat sudut pandang penulis mengenai sebuah permasalahan yang dijadikan sebagai topik utama. Posisi tesis pada umumnya terletak diawal surat. Namun tak jarang juga diletakkan di akhir surat.

2. Argumentasi : Argumentasi dijadikan penguat tesis. Sehingga pada unsur argumentasi berisi tentang alasan yang mendukung topik utama. Pada umumnya berisi sederetan prestasi, keahlian atau strong point.

3. Penegasan : Berisi kesimpulan dari thesis dan argumentasi yang telah dijabarkan sebelumnya. 

Friday, 7 August 2020

Materi Bahasa Inggris Lintas Minat (Greeting)

Type of Greeting

Formal Greeting  

  • Hello! (Halo!)
  • Good morning. (Selamat pagi)
  • Good afternoon. (Selamat siang)
  • Good evening. (Selamat sore)
  • Good night. (Selamat malam)
  • Hello, how are you? (Halo apa kabarmu?)
  • How are you doing? (Apa kabarmu?)
  • How do you do? (Kalimat sapaan jika kita  belum pernah bertemu dengan orang itu sebelumnya)
  • Nice to meet you. (Senang bertemu denganmu)
Responses
  • Hello! (Halo!)
  • Good morning. (Selamat pagi)
  • Good afternoon (Selamat siang)
  • Good evening. (Selamat sore)
  • Good night. (Selamat malam)
  • I’m fine thank you. (Aku baik baik saja, terima kasih)
  • I’m very well, thank you. (Aku baik baik saja, terima kasih)
  • How do you do. (Kalimat sapaan jika kita belum pernah bertemu dengan orang itu sebelumnya)
  • Nice to meet you too. (Senang bertemu denganmu juga)


Informal Greetings   
  • Hi! (Hai!)
  • What’s up? (Apa kabar?)
  • What’s news? (Apa yang baru?)
  • How’s everything? (Bagaimana semuanya?)
  • How’s it going? (Bagaimana sekarang?)
  • How’s business? (Bagaimana bisnis?)
  • Good to see you. (Senang bertemu kamu)
Responses
  • Hi. (Hai)
  • Just fine, thanks. (Baik-baik aja, terima kasih)
  • Great, thanks. (Luar biasa, terima kasih)
  • Pretty well. What about you? (Sangat baik, bagaimana denganmu?)
  • Good to see you too. (Senang bertemu denganmu juga)

Thursday, 6 August 2020

Materi bahasa Indonesia (menentukan isi dan sistematika surat lamaran)

menentukan isi dan sistematika surat lamaran

Isi:

1. Unsur nama
2. Tempat dan tanggal lahir
3. Pendidikan,
4. Alamat
5. Serta beberapa hal yang dilampirkan misalnya:
a. Daftar riwayat hidup
b. fotokopi ijazah terakhir
c. Sertifikat
d. Surat Keteranan Catatan Kepolisian (SKCK)
e. Pasfoto




Sistematika :

1. Tempat/ tanggal pembuatan surat
2. Lampiran dan hal
3. Alamat surat
4. Salam pembuka
5. Alinea pembuka
6. Isi
7. Penutup

Monday, 3 August 2020

Materi PSPJ kelas XI

Bagi bangsa indonesia, Proklamasi kemerdekaan itu merupakan lahirnya Negara Republik Indonesia yang menjadi jembatan emas / jalan membangun diri menuju cita-cita perjuangan bangsa yaitu membentuk masyarakat adil dan makmur, menjadi garis pemisah dari kehidupan kolonial menjadi kehidupan nasional yang merdeka dan berdaulat serta sederajat dengan bangsa lainnya.

Setelah merdeka, guru-guru Indonesia menyadari bahwa pendidikan merupakan suatu bidang pengabdian terhadap Tuhan yang Maha Esa, bangsa dan tanah air, serta kemanusiaan pada umumnya yang perlu dibina, dikembangkan terus menerus dengan penuh dedikasi, ketekunan dan ketabahan.



PGRI yang didirikan 100 hari setelah proklamasi atas dasar panggilan hati nurani guru Indonesia untuk secara terorganisasi ikut aktif berjuang merebut, menegakkan dan kemudian mengisi perwujudan cita-cita kemerdekaan, sebagaimana terkandung dalam Undang-Undang Dasar 1945.


Pertanyaan!

1. Pada tanggal berapa organisasi didirikan?
2. Di kota mana kongres PGRI pertama diselenggarakan?

Saturday, 1 August 2020

Materi Bahasa Indonesia Kelas XII (Penjenisan Surat Lamaran Pekerjaan)

Bahasa Indonesia

Penjenisan Surat Lamaran Pekerjaan

Berdasarkan jenis pembuatannya, surat lamaran pekerjaan dapat dikelompokkan ke dalam dua jenis


  1. Surat lamaran pekerjaan yang digabungkan dengan riwayat hidup (Curriculum Vitae). Dalam cara ini, riwayat hidup termasuk isi surat lamaran pekerjaan karena isinya berupa gabungan. Cara ini juga disebut dengan model gabungan.
  2. Surat lamaran pekerjaan yang dipisahkan dari riwayat hidup (Curriculum Vitae). Dalam cara ini riwayat hidup merupakan lampiran dan cara ini disebut model terpisah.


Di dalam praktiknya, jenis yang sering digunakan adalah model terpisah. Walaupun dalam pembuatannya memerlukan dua kali kerja, model ini lebih digemari oleh pelamar kerja karena surat lamaran tidak terlalu panjang.

Di dalam surat lamaran pekerjaan akan ditemukan hal-hal penting yang harus dilampirkan. Sebagai seorang pelamar pekerjaan harus cermat di dalam menulis surat lamaran pekerjaan agar semua data menjadi argumentasi yang kuat. Di samping lampiran, segi lain yang harus dipahami seorang penulis surat lamaran pekerjaan adalah isi dan sistematika surat. 

Featured post

PENDAFTARAN SISWA BARU SMA PGRI 1 SINDANG TAPEL 2016/2017

BINGUNG !!! GAK BISA MELANJUTKAN SEKOLAH KARENA BIAYA, DAFTARKAN DIRIMU KE : SMA PGRI 1 SINDANG BEBAS BIAYA PENDAFTARAN BEBAS UAN...