Mari Berbagi Ilmu: SOAL UJIAN NASIONAL : MATA PELAJARAN SOSIOLOGI

Followers

Thursday 2 February 2017

SOAL UJIAN NASIONAL : MATA PELAJARAN SOSIOLOGI

Soal
Nilai, Norma dan Sosialisasi

1. Suatu keadaan dimana cara berpikir, berperasaan, bertindak, dan berinteraksi warga sesuai dengan       nilai-nilai dan norma-norma sosial yang berlaku sangat berpengaruh bagi terwujudnya ......
    A. dinamika sosial
    B. diferensiasi sosial
    C. keteraturan sosial
    D. keamanan masyarakat
    E. kenyamanan masyarakat

Pembahasan:

Nilai dan Norma sosial digunakan sebagai pedoman dalam berperilaku, agar tercipta keteraturan sosial dalam masyarakat.

Jawaban C

2. Setiap norma sosial disertai sanksi. Berdasarkan tingkat sanksinya, tata tertib siswa di lingkungan       sekolah tergolong jenis norma sosial ......
    A. laws
    B. custom
    C. folkways
    D. mores
    E. usage

Pembahasan:

Tata tertib siswa merupakan tata kelakuan atau mores

Jawaban C

3. Di Sekolah, aktivitas para pelajar diprogram dalam jadwal yang jelas dan tertulis secara sistematis.     Oleh sebab itu, sosialisasi yang terjadi termasuk tipe  ........
    A. formal
    B. informal
    C. nonformal
    D. tertutup
    E. terbuka

Pembahasan :

Sekolah merupakan lembaga formal sehingga semua aktivitas anak dalam berinteraksi di lingkungan sekolah diatur secara resmi atau formal.

Jawaban A


4. Proses pembentukan kepribadian berlangsung secara bertahap. Ketika baru lahir, anak mengalami       proses sosialisasi pada tahap ....
    A. generalized others
    B. game stage
    C. play stage
    D. preparatory
    E. preschool

Pembahasan :

Preparatory merupakan tahap pembentukan kepribadian ketika anak baru mulai atau persiapan untuk belajar.

Jawaban D


5. Banyak media sosialisasi, namun yang lebih berperan untuk mengembangkan kualitas kepribadian     individu yang menjunjung tinggi nilai demokrasi dan antidiskriminasi adalah ......
    A. keluarga
    B. tempat kerja
    C. sekolah umum
    D. media massa
    E. teman sebaya

Pembahasan :

Sekolah umum mengajarkan persamaan derajat (antidiskriminasi) dan nilai demokrasi

Jawaban C

6. Dalam suatu masyarakat, para orang tua merefleksikan kasih sayangnya kepada anak mereka               dengan cara mengedepankan kebersamaan sehingga anak mereka memiliki kepribadian yang               tenang, suka bekerja sama, dan tidak suka berkelahi. Contoh tersebut menjelaskan proses                     pembentukan kepribadian karena pengaruh sosialisasi dengan .......
    A. lingkungan sosial
    B. struktur sosial
    C. sifat dasar
    D. tingkat pendidikan
    E. lingkungan fisik

Pembahasan :

Lingkungan sosial adalah tempat dimana masyarakat saling berinteraksi dan melakukan sesuatu secara bersama-sama antar sesama maupun dengan lingkungannya. Karena interaksinya dengan masyarakat maka pengaruh tersebut berasal dari lingkungan sosial.

Jawaban A

7. Setelah belajar sosiologi, Sudirjo bercita-cita menjadi seorang sosiolog. Maka, setelah tamat SMA     ia melanjutkan ke salah satu perguruan tinggi dan mengambil jurusan sosiologi. Berdasarkan               lembaganya, tipe sosialisasi yang terjadi pada Sudirjo bersifat ......
    A. primer
    B. formal
    C. nonformal
    D. tertutup
    E. terbuka

Pembahasan :

Sosialisasi menurut tipenya dibagi dua : Sosialisasi formal, contohnya lembaga negara dan Sosialisasi informal, contohnya teman sebaya.

Jawaban B

8. Semenjak baru lahir, Joko sudah diajari orang tuanya tentang tata cara berperilaku yang baik.               Proses sosialisasi yang dilakukan orang tua terhadap Joko bertujuan untuk ......
    A. membentuk kepribadian sempurna
    B. mempercepat pertumbuhan biologis
    C. membantu memenuhi kebutuhan anak
    D. meningkatkan kebutuhan pokok anak
    E. menuju kepada deviasi sosial

Pembahasan :

Bertingkah laku sesuai dengan cara yang diterima dan dihargai oleh lingkungan sosial menunjukkan rasa hormat, kepedulian, dan perhatian kepada orang lain. Perilaku yang sangat baik dapat membantu Anda memiliki hubungan yang lebih baik dengan orang yang Anda kenal, dan orang-orang yang akan Anda temui. Tata cara berperilaku yang baik akan membentuk kepribadian yang sempurna.

Jawaban A

9. Seorang ibu selalu menggunakan motor untuk mengantar anaknya pergi ke sekolah dan berbelanja     ke pasar. Sepeda motor bagi ibu tersebut memiliki nilai ........
    A. material
    B. spiritual
    C. dominan
    D. estetika
    E. vital

Pembahasan :
Jenis nilai
1. Nilai dominan merupakan nilai yang diperjuangkan banyak orang karena dianggap lebih penting         daripada nilai lainnya.
2. Nilai yang mendarah daging (internalized value) merupakan nilai yang menjadi kepribadian dan         kebiasaan.
3. Nilai material merupakan nilai yang bersifat fisik, seperti makanan dll.
4. Nilai vital merupakan nilai yang berguna bagi kegiatan dan aktivitas manusia.
5. Nilai spiritual merupakan nilai yang bersumber dari batin manusia, seperti estetika, etika, logika         dan agama

Jawaban E

10. Perhatikan perilaku berikut:
      (1) Mematuhi aturan lalu lintas ketika berkendara
      (2) Menunaikan ibadah dalam ajaran agama
      (3) Wajib membayar pajak penghasilan
      (4) Berlaku sopan terhadap orang lain
      (5) Bersedia menjadi saksi di pengadilan
      Contoh di atas yang terkait dengan norma hukum adalah .........
      A. 1, 2, dan 3
      B. 1, 2, dan 4
      C. 1, 3, dan 5
      D. 2, 4, dan 5
      E. 3, 4, dan 5

Pembahasan:

Norma hukum adalah aturan sosial yang dibuat oleh lembaga-lembaga tertentu, misalnya pemerintah, sehingga dengan tegas dapat melarang serta memaksa orang untuk dapat berperilaku sesuai dengan keinginan pembuat peraturan itu sendiri. Pelanggaran terhadap norma ini berupa sanksi denda sampai hukuman fisik (dipenjara, hukuman mati).
contohnya : Mematuhi aturan lalu lintas ketika berkendara, Wajib membayar pajak penghasilan, dan Bersedia menjadi saksi di pengadilan.

Jawaban C

11. Burhan selalu mencium tangan Ayah dan Ibunya sebelum dan sesudah bepergian. Burhan juga             hormat kepada orang lain yang lebih tua. Contoh tersebut merupakan bagian dari tujuan                       sosialisasi yaitu .......
      A. menerapkan nilai dan norma yang diharapkan masyarakat luas
      B. menjaga kewibawaan keluarga sebagai pembentuk kepribadian
      C. membentuk kepribadian anak sesuai dengan harapan orang tua
      D. menciptakan generasi muda yang selalu menghormati orang tua
      E. menjadikan anak patuh pada orang tua dan orang yang lebih tua

Pembahasan:

Nilai dan Norma sosial digunakan sebagai pedoman dalam berperilaku. Burhan selalu menghormati orang tua dan orang lain yang lebih tua. sehingga itu merupakan penerapan nilai dan norma yang diharapkan masyarakat luas.
  
Jawaban A

12. Sebagian kaum buruh berdemontrasi menyampaikan tuntutan kenaikan upah minimum setelah             cara dialog dirasa tidak berhasil. Tindakan mereka didorong untuk mendapatkan nilai .......
      A. vital
      B. etika
      C. material
      D. spiritual
      E. fundamental

Pembahasan :
Jenis nilai
1. Nilai dominan merupakan nilai yang diperjuangkan banyak orang karena dianggap lebih penting         daripada nilai lainnya.
2. Nilai yang mendarah daging (internalized value) merupakan nilai yang menjadi kepribadian dan         kebiasaan.
3. Nilai material merupakan nilai yang bersifat fisik, seperti makanan dll.
4. Nilai vital merupakan nilai yang berguna bagi kegiatan dan aktivitas manusia.
5. Nilai spiritual merupakan nilai yang bersumber dari batin manusia, seperti estetika, etika, logika         dan agama
6. Nilai fundamental merupakan nilai-nilai dasar

Jawaban E

13. Setiap masyarakat yang berhasil membangun kedamaian didasari kepatuhan para anggotanya               terhadap norma sosial yang berlaku. Hal itu membuktikan, bahwa fungsi positif norma bagi                 keteraturan sosial adalah ......
      A. memberi dorongan kepada individu
      B. mengatur perilaku individu di masyarakat
      C. mengubah perilaku individu dan kelompok
      D. menjadi arah tujuan perilaku kelompok sosial
      E. menghindari penyimpangan sosial di masyarakat

Pembahasan :
 Norma digunakan untuk mengatur perilaku individu di masyarakat

Jawaban B

14. Sistem tunai (cash) dilaksanakan dalam aktivitas jual beli di pasar tradisional. Pembeli boleh               mengambil barang setelah membayar. Ketentuan yang dapat menciptakan keteraturan hubungan         sosial tersebut dinamakan .......
      A. tata tertib (order)
      B. ketertiban sosial
      C. pola (bentuk) perilaku
      D. keajekan (ajek) perilaku
      E. cara pengawasan sosial

Pembahasan :
tata tertib merupakan peraturan-peraturan yg harus ditaati atau dilaksanakan. pembeli boleh mengambil barang setelah membayar merupakan prosedur yang harus dipenuhi.

Jawaban A

15. Masyarakat berusaha menyekolahkan putra-putrinya yang berumur enam tahun ke atas supaya             menjadi pribadi yang cerdas, berilmu, pengetahuan, dan memiliki kecakapan hidup (life skill). Di       Sekolah, anak melakukan





















No comments:

Post a Comment